Selasa, 24 Januari 2012

berantakan

ketika suatu masa, bisikan itu menjadi nyata, apa yang harus aku perbuat?
menutup mata dan berpura pura tidak mengetahuinya ataukah menjemput dan berkata, inilah takdirku, inilah apa yg memang menjadi bagian hidupku, dan berkata, selamat datang, aku sudah lama menantimu.

tapi aku yakin, tidak ada usaha yang sia sia jika dibalut dengan doa, dan tidak ada kegagalan yang tidak bermakna jika dilihat dari kaca mata rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Tuhan menciptakan segala sesuatu untuk bisa dirasakan oleh manusia. untuk bisa di maknai dan dipelajari. sehingga manusia mempunyai tujuan hidup.

Pernah suatu ketika, ada seorang anak kecil yang masih berumur sekitar 5 tahun, bertanya kepada orang tuanya. "untuk apa setiap hari harus makan?"
lalu apakah jawaban dari orang tuanya? mereka menjawab "Agar kita sehat, tidak mudah sakit, dan cepet besar."